Mengatur Tarif Ongkir

Pada pengaturan ongkos kirim, Anda akan mengatur jenis ongkos kirim yang akan digunakan yang termasuk kedalam penjemputan dan pengantaran, berikut cara mengatur tarif ongkos kirim:

  1. Pada halaman Beranda klik tombol "Pengaturan Ongkos Kirim".
  2. Pilih outlet dahulu yang akan Anda atur ongkos kirimnya.
  3. Setelah masuk outlet yang akan di atur ongkos kirimnya, selanjutnya mengatur jenis ongkos kirimnya.
  4. Centang bagian yang ingin di atur ongkos kirimnya.
  5. Jika Anda ingin menentukan ongkos kirim berdasarkan jarak maka centang bagian "Ongkos Kirim Ditentukan".
  6. Selanjutnya mengisikan jarak diawali dengan menentukan Km awal dan Km akhir selanjutnya menentukan tarif ongkirnya.
  7. Jika ada tambahan jarak maka klik tombol "+". Dan ongkos kirim selanjutnya akan mengikuti Km akhir di Km awalnya.
  8. Selanjutnya jika ongkos kirim telah di tentukan maka klik tombol "Simpan".
  9. Ongkos kirim sudah di atur pada outlet yang telah di pilih.
Ongkos Kirim Manual diinputkan oleh kasir dengan memasukan tarif ongkir.

Jika Anda masih terkendala dalam mengatur tarif ongkos kirim, silahkan untuk menghubungi costumer service kami :